Stress memang selalu dialami oleh hampir semua orang, baik itu tua muda, laki-laki ataupun perempuan. Pada dasarnya stress diakibatkan karena adanya tegangan pada otak yang disebabkan oleh tekanan-tekanan dari luar. Stress berkepanjangan tidak baik dan memberikan pengaruh buruk pada tubuh, selain pengaruh buruk pada mental, dimana seseorang akan kehilangan mental dalam menghadapi atau mengatasi sebuah masalah juga akan mempengaruhi kesehatan fisik.
Pengaruh pada fisik yang terlihat jelas adalah pada kesehatan, dimana seseorang yang sedang mengalami stress akan lebih tidak memiliki semangat untuk beraktivitas. Pada wanita umumnya terlihat pada raut wajah, karena ketika seorang wanita mengalami stress, aura kecantikannya akan memudar sehingga tidak terlihat cantik berseri lagi. Selain itu stress pada wanita dapat memberikan efek buruk pada kulit.
pengaruh buruk stress pada kecantikan wanita setidaknya terdapat beberapa hal yang akan terjadi pada kulit yaitu
- Kolagen dalam tubuh menjadi berkurang
Kolagen merupakan sebuah zat yang dihasilkan oleh kulit yang memiliki fungsi untuk memberikan efek kenyal pada kulit. Sehingga dengan adanya kolagen dapat membuat kulit menjadi lebih kencang. Setidaknya ketika seorang wanita mengalami sress maka kadar kolagen yang dihasilkan oleh kulit akan menurun dengan adanya tegangan dalam tubuh karena stress. Jika kadar kolagen mengalami penurunan maka efek kenyal pada kulit akan berkurang sehingga terlihat kulit menjadi menggelambir dan terlihat tua.
Untuk menghindari kehilangan kadar kolagen dalam kulit cobalah untuk melatih wajah dengan menggerakkan otot-otot wajah menggunakan metode senam wajah. Sehingga kadar kolagen tetap terjaga, otot-otot menjadi lebih kuat. Selain itu usahakan untuk tidak terlalu sering memikirkan sesuatu secara berlebihan sehingga membuat stress.
- Jerawat pada wajah muncul tidak terkendali
Selain kurang perawatan pada wajah, infeksi oleh bakteri, ternyata jerawat juga disebabkan oleh stress. Hal ini disebabkan karena perubahan keseimbangan hormon kortisol pada tubuh, sehingga memicu munculnya jerawat secara berlebihan pada wajah. Selain jerawat, kadang minyak yang muncul pada wajah juga menjadi tidak terkendali.
Untuk menghindari jerawat karena stress dapat dilakukan dengan mengkonsumsi teh hijau karena pada teh hijau terdapat zat antioksidan dan antiradang yang dapat menghentikan ketidakseimbangan hormon kortisol dan menenangka diri sehingga mengurangi stress dalam tubuh.
- Kulit wajah mengalami dehidrasi akut
Stress berkepanjangan membuat kadar cairan dalam tubuh menjadi menurun karena cairan tubuh hanya digunakan untuk memenuhi ketegangan dalam otak karena stress. Seiring dengan berkurangnya cairan dalam tubuh karena dehidrasi membuat kelembaban pada kulit menjadi menurun. Sehingga efek samping yang paling terlihat adalah kulit pada wajah menjadi kering dan tidak berseri.
Untuk mengurangi dehidrasi perbanyak minum air putih sehingga cairan dalam tubuh tetap terjaga dan tetap menjaga agar tidak mengalami stress.
Untuk para wanita hati-hati jangan sampai mengalami stress berkepanjangan karena berpengaruh pada kesehatan tubuh dan mental. Selain itu stress juga bisa menyebabkan kecantikan pada wajah menjadi berkurang bahkan menjadi hilang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar